Banyak yang bertanya apa sih bedanya pull up dan chin up ? Pull up dan chin up adalah gerakan olahraga yang sama-sama memanfaatkan berat badan tubuh sebagai bebannya.Untuk melalukan gerakan pull up dan chin up anda harus menyediakan palang atau tiang bar.Hampir semua Militer atau sekolah yang berbabi Militer di Dunia ini menggunakan pull up atau chin up dalam tes jasmani.Pull up dan chin up adalah gerakan compound yang sangat efektif untuk melatih seluruh badan.
Untuk melatih gerakan chin up dan pull up anda harus bergelantungan dipalang atau tiang bar.Kemudian angkat tubuh anda keatas sampai dagu melewati palang tersebut,lalu turunkan badan secara perlahan.Lantas,otot-otot apa saja yang dilatih kedua gerakan (chin up dan pull up) tersebut.Sebenarnya otot-otot yang dilatih dalam pull up dan chin up hampir ada kemiripan,seperti :
1.Otot external oblique
2.Erector spinae
3.Pectoralis major
4.Lower trapezius
5.Infraspinatus
6.Biceps brachii
7.Latissimus dorsi
Setelah mengetahui otot-otot yang dilatih dari kedua gerakan tersebut,saatnya kita cari tahu perbedaan antara gerakan pull up dan chin up :
BedaGerakan Pull dan Chin Up
1.Dilihat dari segi pegangan (grip)
Untuk melalukan latihan chin up,pegangan tangan menghadap ke muka ,sedangkan untuk latihan pull up pegangan tangan (telapak tangan ) melawan muka.2.Dilihat dari segi lebar pegangan
Untuk latihan chin up lebar pegangan pada bar sama dengan lebar bahu (lebih sempit),sedangkan dalam pull up lebar pegangan pada bar sedikit lebih lebar dari bahu.
3.Dilihat dari otot yang dilatih
Jika latihan chin up lebih ditekankan untuk melatih otot biceps brachii dan pectoralis major (otot dada),sedangkan latihan pull up lebih menitik beratkan pada latihan otot Lower trapezius.
Semakin lebar pegangan tangan pada bar saat anda melakukan pull up ,otot sayap (latissimus dorsi) semakin terlatih.Akan tetapi pegangan yang makin lebar akan memberikan range of motion yang lebih kecil.Artinya semakin lebar pegangan tangan ,gerakannya lebih terbatas dan otot-otot selain otot sayap akan kurang terlatih.Selain itu pegangan yang lebar kurang sehat untuk pergelangan tanga dan bahu.Jika anda ingin melalukan pull up dengan pegangan yang lebar ( wide grip pull up ),sebaiknya anda gunakan bar yang agak miring untuk menjaga kesehatan pergelangan anda.
Sulit Pull Up atau Chin Up ?
Jika dilihat dari tingkat kesulitan,tentu gerakan pull up sedikit lebih sulit dilakukan daripada latihan chin up.Oleh karena itu bagi para pemula sebelum melalukan pull up,sebaiknya latihan chin up terlebih dahulu,untuk membangun kekuatan otot.Sebaiknya Latihan Pull Up atau Chin Up ?
Jika anda ingin membentuk otot tubuh bagian atas,disarankan untuk latihan gerakan kedua-duanya (pull up dan chin up).Masing-masing latihan memiliki peran yang sangat bagus dalam memperkuat otot punggung dan tangan secara menyeluruh.Jika anda lagi fokus untuk membentuk otot punggung lakukan latihan pull up,jika ingin melatih otot bisep lakukan chin up.Jika bahu atau pergelangan tangan anda lagi cidera jangan untuk memaksakan latihan pull up,sebaiknya latihan chin up saja. Terkait: 4 Langkah Bertahap untuk Melatih Kekuatan Chin Up
EmoticonEmoticon