Wajib Tau! Berikut Tugas dan Gaji Guru Penggerak

Hallo, Salam kembali kita berjumpa. Informasi terbaru dari Admin nih tentang Wajib Tau! Berikut Tugas dan Gaji Guru Penggerak. Yang dikutip dari naikpangkat.com.

Seperti yang dilansir dari laman Kompas (17/11/2022), Menteri Kementerian, Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek), Nadiem Anwar Makarim, mengatakan bahwa guru memiliki pengaruh yang penting dalam revolusi pendidikan. Hal itu disampaikan olehnya pada saat melakukan Dialog Penggerak yang dilakukan bersama 108 pemangku kepentingan program penggerak di SMA Negeri 3 Kota Padang, Sumatera Barat, pada Kamis lalu (17/11).

Menurutnya, apa yang telah dilakukan oleh para penggerak merupakan salah satu persiapan dalam menghadapi revolusi pendidikan.

“Guru yang baik adalah mereka yang terus belajar, banyak bertanya, mau mencoba, dan berkarya,” katanya.

Dia juga menjelaskan bahwa guru dan kepala sekolah harus berani dalam mengambil risiko untuk mendongkrak kemajuan pendidikan agar para siswa juga dapat berkreasi dan berinovasi.

Dalam dialog tersebut, Menteri Kemendikbud Ristek mengapresiasi kepada seluruh pemangku kepentingan program penggerak, yakni mitra – mitra dari Program Organisasi Penggerak (POP), khususnya Ikatan Guru Indonesia (IGI), Kepala Sekolah Sekolah Penggerak, Guru Penggerak, Pengajar Praktik, dan Fasilitator Program Guru Penggerak (PGP), dikutip dari Kompas.

“Luar biasa. Saya melihat animo gerakan kita bersama ini. Gerakan ini obornya akan diangkat oleh para bapak dan ibu ini. Ujung transformasi ada di masing – masing bapak dan ibu,” jelas Nadiem.

Salah satu yang menjadi sorotan adalah program guru penggerak. Tri Susilawati, alumni Guru Penggerak Angkatan Satu, menyatakan bahwa adanya program Guru Penggerak (PGP) para guru dapat mengubah paradigma pendidikan dengan mengangkat derajat murid dan menjadi pemimpin kegiatan pembelajaran guna membentuk karakter murid sesuai dengan profil pelajar pancasila.

“Di sini kita (guru) diubah untuk bisa membentuk karakter yang lebih baik dimulai dari diri sendiri, kemudian dikembangkan dan juga menjadi pribadi yang dapat mengayomi para siswa sehingga mereka bisa lebih dekat dengan kita,” ujarnya, dikutip dari kompas (17/11/2022).

Oktrina Noviza, alumni Guru Penggerak Angkatan Satu dan Fasilitator Program Guru Penggerak (PGP) juga mengatakan hal yang sama bahwa program Guru Penggerak adalah program luar biasa yang bisa mengubah mindset para guru untuk membawa transformasi pendidikan kian nyata.

“Mindset yang sebelumnya hanya berfikir defisit, kini mulai berpikir aset bagaimana cara menggali potensi yang ada untuk kemajuan dengan melakukan aksi nyata,” ucapnya.

Halaman Selanjutnya

Guru Penggerak Menjadi Program Yang Dilaksanakan Untuk Menciptakan



Semoga Informasi di atas bermanfaat bagi kita semua. Majukan Pendidikan Indonesia yang bermartabat dan berkualitas.


EmoticonEmoticon