Segera Cek Penerima PIP Kemdikbud 2023, Simak Caranya

Salam Pendidikan, Mengutip dari wartaguru.id berikut sebuah artikel yang berjudul Segera Cek Penerima PIP Kemdikbud 2023, Simak Caranya kami persembahkan untuk para pendidik sekalian.

Program Indonesia Pintar atau PIP Kemdikbud 2023 telah di buka oleh Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan atau Puslapdik, program ini sendiri merupakan program dari kerjasama tiga kementerian yaitu Kemdikbud, Kemensos, dan Kemenag.

Hal dapat diketahui dari unggahan pada akun Instagram resmi @sobatpip dana Program Indonesia Pintar telah cair sejak tanggal 4 April 2023 lalu.

Adapun untuk jumlah penerima yang tertera pada SK Pemberian yaitu sebanyak 5.432.461 siswa dan nominasi penerima yang tertera pada SK Nominasi yaitu sebayak 349.125 siswa. Berikut ini akan diberikan cara untuk mengecek dan mengetahui penerima bantuan ini.

Cara Cek Penerima PIP Kemdikbud 2023

  1. Para siswa dapat mengakses laman portal resmi https://pip.kemdikbud.go.id/home_V1
  2. Siapkan data yang diperlukan seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Induk Sekolah Nasional (NISN)
  3. Jika keluar data pada laman tersebut, maka kalian termasuk kedalam siswa penerima Program Indonesia Pintar dan Kartu Indonesia Pintar (KIP)
  4. Sementara itu jika datanya keluar tanpa KIP, maka dipastikan kalian memasuki kategori penerima PIP yang tidak menerima Kartu Indonesia Pintar.

Di dalam laman resmi PIP dijelaskan bahwa PIP merupakan bantuan yang diberikan oleh pemerintah kepada para siswa berupa uang tunai, kesempatan belajar, dan perluasan akses. Bantuan ini diberikan kepada para siswa yang berasal dari keluarga rentan miskin atau miskin.

Program PIP Kemdikbud 2023 sendiri sengaja dirancang untuk membantu anak-anak usia sekolah supaya tetap memperoleh fasilitas pendidikan sampai dengan selesai pendidikan menengah.

Adapun untuk fasilitas pendidikan yang dimaksud disini yaitu jalur pendidikan formal dari SD sampai dengan SMA/SMK, jalur pendidikan khusus, dan jalur pendidikan non formal paket A sampai dengan paket C.

Program ini merupakan bentuk upaya dari pemerintah untuk melakukan pencegahan peserta didik dari kemungkinan putus sekolah dan bisa membawa kembali anak-anak yang telah putus sekolah supaya melanjutkan pendidikannya.

PIP Kemdikbud 2023 ini juga diharapkan bisa membantu meringankan biaya pendidikan pada setiap siswa baik secara tidak langsung maupun langsung.

Perlu diketahui tidak semua kalangan dapat mendaftarkan dirinya untuk mengikuti Program Indonesia Pintar. Bantuan ini hanya akan diberikan kepada para anak-anak dengan usia sekolah mulai dari usia 6 sampai 21 tahun dan berasal dari keluarga miskin, yang mana didalamnya termasuk:

Halaman Selanjutnya

Siswa dari keluarga pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS)

Artikel Segera Cek Penerima PIP Kemdikbud 2023, Simak Caranya pertama kali tampil pada WartaGuru.ID.



Semoga artikel informasi di atas mengenai Segera Cek Penerima PIP Kemdikbud 2023, Simak Caranya bermanfaat dan menambah pengetahuan serta ilmu kita semua.


EmoticonEmoticon