Info BKN,  APLIKASI CEK PROGRES NIP & NI PPPK

Salam Pendidikan, Mengutip dari wartaguru.id berikut sebuah artikel yang berjudul Info BKN,  APLIKASI CEK PROGRES NIP & NI PPPK kami persembahkan untuk para pendidik sekalian.

Langkah untuk cek NIP PPPK online penting diketahui untuk masing- masing para peserta yang lolos seleksi CASN 2023. NIP bagi PPPK sendiri disebut dengan NI PPPK maupun nomor identitas pegawai yang dipakai untuk beberapa jenis keperluan administrasi kepegawaian.

Seleksi PPPK saat ini sedang berada pada tahap akhir pemberkasan. Menurut Surat Edaran BKN terkait dengan Penyesuaian Jadwal Penerimaan PPPK Tahun Anggaran 2023, penetapan NIP PPPK akan mulai diusulkan dari tanggal 15 Januari hingga dengan 13 Februari 2024.

Pengusulan NI PPPK juga menggunakan beberapa tahapan yang dimulai dari pengisian daftar riwayat hidup (DRH) sampai dengan input data PPPK ke SAPK (Sistem Aplikasi Pelayanan Kepegawaian).

NI PPPK

Usul Penetapan NI PPPK merupakan pengajuan nomor induk para peserta PPPK. NI PPPK ditandatangani secara langsung oleh Pejabat Pembina Kepegawaian dari instansi terkait.

Berdasarkan dari laman resmi Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan, para peserta PPPK perlu juga untuk melalui sejumlah tahapan sebelum memperoleh NI. Pengajuan terkait dengan usul penetapan NI PPPK diawali dengan cara pengisian DRH serta mengunggah sejumlah dokumen di laman SSCASN BKN.

Dimana berkas yang diunggah oleh para peserta PPPK selanjutnya akan diperiksa secara oleh instansi terkait. Apabila nantinya berkas sudah sesuai dengan persyaratan, maka pihak instansi akan menyusun dokumen usul penetapan NI PPPK yang ditandatangani oleh PPK di instansi terkait.

Setelah itu, barulah dokumen tersebut akan diserahkan ke BKN atau Kantor Regional sesuai wilayah kerja instansi.

Cara Cek NIP PPPK Online

Langkah mudah untuk cek NIP PPPK online dapat dilakukan lewat jalur aplikasi Sistem Aplikasi Pelayanan Kepegawaian. Para peserta PPPK bisa mengetahui nomor induk pegawai dengan cara mengikuti format NI PPPK yang sudah ditetapkan oleh BKN.

NI PPPK sendiri terdiri dari 18 digit angka yang memuat informasi terkait dengan tahun, bulan, dan tanggal lahir, tahun pengangkatan, frekuensi PPPK, jenis kelamin calon PPPK hingga nomor urut calon PPPK.

Sementara untuk formatnya yaitu sebagai berikut:

  1. 8 digit pertama menunjukkan tahun, bulan, dan tanggal lahir peserta PPPK.
  2. 6 digit menunjukkan frekuensi PPPK. Frekuensi PPPK yang diawali dengan angka 21.
  3. 1 digit selanjutnya yaitu menunjukkan jenis kelamin. (Angka 1 untuk pria serta angka 2 untuk wanita)
  4. 3 digit terakhir menunjukkan nomor urut PPPK. Nomor urut PPPK pada umumnya diakhiri dengan angka 001. Akan tetapi angka tersebut dapat berbeda tergantung dari berapa banyak pegawai yang lahir pada tanggal, tahun, serta bulan lahir yang sama dalam suatu instansi atau lembaga.

Yuk ikut pelatihan bersertifikat 46JP dengan judul “Peningkatan Softskill Tenaga Pendidik Berbantu AI” fasilitas lengkap seperti materi pelatihan, e-sertifikat 46JP, full suport dari tim instruktur dan laporan pengembangan diri. Daftar Sekarang di link berikut https://online.e-guru.id/aff/40180/2926/checkout dapatkan diklat serta BONUS Insta Powerfeed Template Mau dibantu daftar? http://wa.me/6281904722773 atau 0819-0472-2773 (Admin Nana)

Halaman Selanjutnya

Contohnya, calon para peserta PPPK

Artikel Info BKN,  APLIKASI CEK PROGRES NIP & NI PPPK pertama kali tampil pada WartaGuru.ID.



Semoga artikel informasi di atas mengenai Info BKN,  APLIKASI CEK PROGRES NIP & NI PPPK bermanfaat dan menambah pengetahuan serta ilmu kita semua.


EmoticonEmoticon